Search

Sang Bunda Legawa Makan Beras Mentah dan Es Batu Asalkan Putrinya Bisa Makan Makanan Ini - Tribun Medan

Sang Bunda Legawa Makan Beras Mentah dan Es Batu Asalkan Putrinya Bisa Makan Makanan Ini

Film Madzlan dibuat setelah sebuah laporan Unicef diterbitkan yang mengatakan satu dari lima anak yang tinggal di rumah susun murah di Kuala Lumpur menderita kekurangan gizi.

TRIBUN-MEDAN.com - Ibu akan benar-benar melakukan apa pun untuk memenuhi kebutuhan anak-anak mereka, bahkan jika itu berarti mengorbankan kesejahteraan mereka sendiri.

Semua itu dilakukan untuk memastikan bahwa anak-anak mereka tidak kelaparan.

Dan Aisha Othman adalah salah satu ibu yang rela melakukan semuanya demi anak-anak.

Dia bahkan akan rela hanya memakan es batu dan beras mentah, untuk menghilangkan rasa lapar, sehingga putrinya yang berusia tujuh tahun, Paymitra Abdullah, tetap bisa makan.

Aisha bersama suami dan juga anaknya Paymitra tinggal di Desa Rejang PPR (Perumahan Rakyat).

Menurut Malaysiakini, keluarga mereka dalam garis kemiskinan dan harus bertahan hidup dengan gaji yang sangat sedikit 1.500 Ringgit (Rp 5 juta) per bulan dari penghasilan suami Aisha, yang bekerja sebagai satpam di Cheras.

Aisha mengatakan keluarga itu tidak punya cukup uang untuk makan berkecukupan karena mereka terus terbebani oleh tagihan listrik dan sewa rumah.

Mereka bahkan harus menanggung beban membayar sewa rumah mertua Aisha hingga hampir 5 ribu Ringgit (Rp 16 juta) per tahun.

Let's block ads! (Why?)



"makan" - Google Berita
September 26, 2019 at 07:59AM
https://ift.tt/2neivpF

Sang Bunda Legawa Makan Beras Mentah dan Es Batu Asalkan Putrinya Bisa Makan Makanan Ini - Tribun Medan
"makan" - Google Berita
https://ift.tt/2Pw7Qo2

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Sang Bunda Legawa Makan Beras Mentah dan Es Batu Asalkan Putrinya Bisa Makan Makanan Ini - Tribun Medan"

Post a Comment

Powered by Blogger.