Search

Ingin Makan dengan Menu di Pesawat Terbang? Di Sini Tempatnya - Dream

Ahmad Baiquni

| 7 Desember 2019 13:10

Dream - Ketika terbang dalam waktu cukup panjang, biasanya penumpang mendapatkan fasilitas makan. Menunya sih mungkin biasa, tapi disajikan dengan rapi dan lengkap.

Meski tidak menarik, nyatanya tidak sedikit orang yang ingin menyantap menu makanan di pesawat. Bahkan, mereka rela membayar lebih demi bisa makan makanan tersebut tanpa harus terbang dulu.

AirAsia siap memenuhi hasratmu akan makanan di pesawat. Maskapai berbiaya murah asal Malaysia ini membuka lini usaha restoran bernama Santan Restaurant and T&CO Cafe.

Bertempat di Kuala Lumpur Shopping Center, kamu bisa menikmati menu yang jadi andalan penerbangan AirAsia. Contohnya, menu signature AirAsia yaitu Nasi Lemak Pak Nasser dan Nasi Ayam Uncle Chin.

 Menu Air Asia

Foto: Shutterstock.com

Restoran ini juga menyajikan menu Asia lainnya seperti Mie Ikan Nanas dari Kamboja serta Ayam Inasal dengan Nasi Putih. Juga ada kopi dan teh dari seluruh Asia serta kudapan khas seperti Kue Onde-onde.

" Kami melihat adanya permintaan signifikan pada menu yang ditawarkan dalam penerbangan kami di seluruh kawasan dan ini adalah jawaban kami atas permintaan itu," ujar General Manager of Santan Restaurant and T&CO Cafe, Catherine Goh, dikutip dari Oddity Central.

 Menu Air Asia

Foto: Shutterstock.com

Semua menu di restoran ini ditawarkan dengan harga relatif murah yaitu 12 ringgit, setara Rp40 ribu. Setiap menu disajikan dengan cara persis sama seperti di pesawat, terbungkus aluminium foil, mika, lengkap dengan alat makannya.

Catherine mengatakan pihaknya menargetkan lima cabang Santan Restaurant buka sepanjang 2020. Target lainnya, 100 restoran dikelola Santan dengan sistem waralaba di seluruh dunia dalam kurun waktu tiga hingga lima thaun ke depan.

 Menu Air Asia

Foto: Shutterstock.com

Restoran ini menjadi penanda AirAsia adalah maskapai pertama yang menawarkan menu penerbangan di darat. Catherine juga mengatakan sekitar 30 persen kuliner yang disajikan adalah menu di penerbangan AirAsia.

CEO AirAsia, Tony Fernandes, mengaku bangga dengan restoran ini.

" Saya punya maskapai. Sekarang akhirnya sebuah restoran. Mimpi kami adalan punya satu cabang di Times Square," kata Tony.

Let's block ads! (Why?)



"makan" - Google Berita
December 07, 2019 at 01:10PM
https://ift.tt/2P1QGfX

Ingin Makan dengan Menu di Pesawat Terbang? Di Sini Tempatnya - Dream
"makan" - Google Berita
https://ift.tt/2Pw7Qo2

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Ingin Makan dengan Menu di Pesawat Terbang? Di Sini Tempatnya - Dream"

Post a Comment

Powered by Blogger.