Pasti kamu pernah membeli paket menu berupa minuman, burger dan kentang goreng sekaligus di sebuah gerai makanan cepat saji. Biasanya paket menu tersebut dipesan untuk di-take away agar bisa dinikmati selama perjalanan.
Foto: Istimewa
|
Seringkali orang mengalami kesulitan untuk memakan paket makanan tersebut secara bersamaan, karena masing-masing dikemas dalam wadah yang berbeda. Karenanya gerai makanan bernama McDonald's di Australia membagikan tips makan simpel untuk memecahkan persoalan tersebut melalui laman instagram resminya @mcdonaldsau, lapor Fox News (30/11).
"Makan dengan satu tangan? Buka lipatan kotak burger Anda untuk membuat nampan kentang goreng, lalu habiskan di minuman ringan Anda. Mudah kan? #dailynuggets #mealhack #mealonthego #maccas #imlovinit," tulisnya dalam keterangan foto.
Tips makan tersebut berupa panduan empat langkah untuk membantu makan seluruh makanan dan minuman dalam satu pegangan tangan. Pertama, letakkan gelas minum lengkap dengan sedotannya.
Foto: Istimewa
|
Kemudian buka jadi dua kemasan burger dan pada tengah-tengah kemasan sematkan di atas minuman. Langkah kedua ini posisi sedotan masuk di tengah-tengah kemasan burger. Tips makan ini akan menyediakan dua tempat yaitu kanan dan kiri.
Baca Juga : Makan di Resto Tanpa Boros dengan 5 Tips Makan Hemat Ini
Nah, pada tips makan langkah ke-3 ini manfaatkan sisi kiri untuk menempatkan burger, sementara sisi kanan untuk menaruh kentang. Langkah terakhir kamu tinggal menikmati makanan tersebut secara simpel dalam satu genggaman.
Tips makan yang dibagikan oleh gerai makanan ini menjadi viral dan mendapat banyak komentar dari netizen. Alih-alih mendapat pujian dari netizen, tips makan ini justru mendapat komentar negatif. Banyak dari netizen yang menemukan kekurangan dari tips makan tersebut.
Mulai dari penempatan saus, sampai pada pernyataan 'satu genggaman' yang ternyata tidak bisa dipraktekkan. Para netizen yang sudah mencoba tips makan ini tetap saja menggunakan dua tangan, satu tangan untuk memegang minuman dan satunya memegang wadah makanan agar tidak tumpah.
Foto: Istimewa
|
Menurut netizen, tips makan ini akan berhasil jika sedotan yang digunakan memiliki ukuran yang panjang dan kokoh.
"Burgerku jauh ke tanah, persetan kamu," tulis komentar netizen.
"Menempatkan makanan panas di atas minuman dingin bukan ide yang bagus lmao," tulis netizen lainnya.
"Tidak banyak membantu jika kamu mendapatkan cheeseburger yang dibungkus kertas," tulis komentar lain.
Tips makan dari McDonald's yang menuai kritik ini bukan yang pertama kali terjadi. Sebelumnya McDonald's juga pernah membagikan tips makan dengan memanfaatkan karton untuk dijadikan sebagai wadah saus. Namun, saat dicoba tips makan tersebut sama sekali tidak berfungsi.
Baca Juga : 5 Tips Memilih Menu Makan Siang Sehat agar Tetap Berenergi
Simak Video "Tawon Endhas Jadi Olahan Lezat Warga Banyuwangi"
[Gambas:Video 20detik]
(raf/odi)
"makan" - Google Berita
December 02, 2019 at 04:00PM
https://ift.tt/2DOYXgV
Restoran Fast Food Bagikan Tips Makan Simpel, Netizen Malah Ngomel - Detikcom
"makan" - Google Berita
https://ift.tt/2Pw7Qo2
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Restoran Fast Food Bagikan Tips Makan Simpel, Netizen Malah Ngomel - Detikcom"
Post a Comment